Monday 5 November 2012

MY LOVE IS A WHITE HACKER



Judul: MY LOVE IS A WHITE HACKER (Novel Fanfic)
Penulis: Mahmud Jauhari Ali
Penerbit: Araska, Yogyakarta
Tebal: VI + 196 halaman
Terbit: November, 2012
Harga: @Rp 30 ribu (harga tidak seragam di semua wilayah)

Tersedia di toko buku Gramedia, Toga Mas, Gunung Agung seluruh Indonesia


Sinopsis Novel  

The Sajik Indoors Gymnasium, Busan, tampak riuh ramai dengan adanya konser SUJU. Tapi tiba-tiba saja keadaan berbalik 180 derajad. Penembakan misterius terjadi di sana. Kangin dan Leeteuk menjadi korban penembakan tersebut. Tak lama setelah itu, Leeteuk dan anggota SUJU mendapatkan berita lain yang tak kalah menyedihkan. Website SUJU diretas begitu saja. Devisi Cyber Crime dari kepolisan Seoul pun turun tangan. Pelacakan demi pelacakan dilakukan mereka. 

Meski demikian, Leeteuk dengan keahliannya di dunia IT-nya yang mumpuni mencoba menemukan pelaku di balik peretasan itu. Awalnya dia mencurigai Kim Hyun Suk yang berstatus doktor di bidang telekomunkasi sebagai pelakunya. Kecurigaannya didasari atas cinta pria itu kepada Yoona SNSD yang bertepuk sebelah tangan lantaran gadis ini  sebenarnya mencintai Leeteuk. Karena hal inilah Pemimpin SUJU tersebut berpikir, doktor telekomunikasi itu melampiaskannya dengan meretas website boy band yang dipimpinnya.

Sementara itu cinta Yoona juga bertepuk sebelah tangan karena Leeteuk masih mencintai Koo Hye Sun yang juga artis papan atas Korea Selatan ini. Seiring perjalanan waktu, peretasan terhadap website SUJU pun terulang hingga tiga kali. Leeteuk mulai curiga bahwa peretasan tersebut hanyalah pengalihan kasus atas peretasan yang lebih besar, yakni  peretasan terhadap instansi-instansi pemerintah. Atas saran Koo Hye Sun, Leeteuk pun menerobos masuk jejaring milik webmaster SUJU dan memperkuat pertahanan di sana tanpa sepengetahuan SM Entertainment. Di sisi lain, seorang polisi wanita yang cantik bernama Yeon Jin, yang sudah lama mengetahui sepak terjang Leeteuk, mengajak Pemimpin SUJU itu bekerja sama menangkap pelaku peretasan bank dan lainnya yang dicurgai pelakunya adalah Kim Hyun Suk dan Kang Min Ji.

Dan, terjadilah perang dahsyat antara Leeteuk bersama Hye Sun dan Yeon Jin melawan Kang Min Ji bersama komplotannya. Leeteuk dengan jejaring-jejaring zombie-nya melakukan serangan distributed denial of service ke komputer master lawan. Perang pun bertambah dahsyat. Nah! Bagaimanakah cerita selanjutnya? Apakah Leeteuk dan kawan-kawannya berhasil membantu negara mereka dari serangan peretas jahat? Lalu bagaimanakah kisah cinta Kim Hyun Suk, Yoona, Leeteuk, Koo Hye Sun, dan Yeon Jin? Dengan membaca novel fanfic ini, Anda bukan hanya akan menemukan jawabannya, tetapi juga akan masuk ke dunia peretasan yang sangat menarik.

Selamat membaca! 

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home